Berawal dari kesulitan untuk mendapatkan neck knife yang ukuran, bentuk dan bahannya sesuai dengan keinginan, membuat saya berpikir sedikit gila, bagaimana kalo mendesign neck knife sendiri? Pada akhirnya, bermodalkan kemampuan menggunakan Corel Draw yang tidak seberapa dan melihat-lihat contoh-contoh neck knife yang ada selama ini, dikombinasikan dengan doa dari istri dan orang tua (hehehehehe…) sayapun merampungkan tersebut.

Nah, sekarang yang harus saya pikirkan adalah mencari knife maker yang handal dan mau mengerjakan custom knife sekecil ini dengan kuantiti yang amat sangat terbatas… hehehehehe. Setelah mencari dan menimbang, pilihanpun jatuh kepada Jason Brous, pemilik Brous Blade (www.brousblades.com). Pilihan ini diambil karena konsep-konsep pisau yang dikerjakannya selama ini sesuai dengan konsep yang saya inginkan, terlebih lagi ia memiliki reputasi yang cukup baik selama ini. Setelah beberapa kali bertukar email, akhirnya iapun setuju untuk mengerjakan konsep tersebut menjadi pisau yang saya inginkan.
Setelah menunggu 1 bulan lamanya, akhirnya pisau tersebut selesai dan sesuai dengan keinginan dan kebutuhan saya.. 🙂





